Hubungan Graviditas Trimester III dengan Tingkat Kecemasan Ibu Hamil dalam Menghadapi Tanda-Tanda Persalinan (The Correlation Between Trimester 3 Gravidity And Anxiety Level Of Pregnant Women In Dealing With Signs Of Labor)

Firna Hasna Septiani, Zakiyah Zakiyah, Tri Mustikowati

Abstract


Gravidity is the frequency of pregnancy that pregnant women have experienced. Pregnancy is divided into 3 periods, namely the first trimester, second trimester and the third trimester. When pregnant, the mother has experienced anxiety. Anxiety increases in the lead up to primary labor in the third trimester. The purpose of this study was to determine the relationship of third trimester gravidity with the anxiety level of pregnant women in the face of signs of labor. This study used a descriptive correlation design with cross sectional approach. Data analysis using the Spearman Rank method. This research was conducted with 50 respondents using purposive sampling technique. The results showed an association between third-trimester gravidity and maternal anxiety level in the face of labor signs in the Cipinang Besar Utara North Jakarta Public Health Center with a correlation value (r = 0.411) with a p-value of 0.003 (p-value <0.05). Researchers suggest that pregnant women, especially in the third trimester, be given health education to reduce maternal anxiety in facing labor. 

 

Graviditas merupakan frekuensi kehamilan yang pernah ibu alami. Kehamilan dibagi menjadi 3 periode, yaitu trimester pertama, trimester kedua, dan trimester ketiga. Saat hamil, ibu sudah mengalami kecemasan. Kecemasan meningkat pada saat menjelang persalinan terutama pada trimester III. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan graviditas trimester III dengan tingkat kecemasan ibu hamil dalam menghadapi tanda-tanda persalinan. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dengan pedekatan cross sectional dan analisa data menggunakan metode Spearman Rank. Sampel pada penelitian ini berjumlah 50 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan antara graviditas trimester III dengan tingkat kecemasan ibu hamil dalam menghadapi tanda-tanda persalinan di Puskesmas Kelurahan Cipinang Besar Utara Jakarta Timur dengan nilai korelasi (r = 0,411) nilai P-value sebesar 0,003 (P-value<0,05). Peneliti menyarankan ibu hamil, khususnya trimester III diberikan pendidikan kesehatan untuk mengurangi kecemasan ibu dalam menghadapi persalinan. 


Keywords


gravidity; pregnant women; anxiety; signs of labor

Full Text:

PDF

References


Astria,Y.dkk. (2009). Hubungan Karakteristik Ibu Hamil Trimester III dengan Kecemasan Dalam Menghadapi Persalinan di Poliklinik Kebidanan dan Kandungan Rumah Sakit X Jakarta. 10(19): 28-48.(online). Diunduh di (https://media.neliti.com/media/publications/220405-hubungan-karakteristik-ibu-hamil-trimest.pdf , diakses 10 Februari 2019).

Bobak, Lowdermilk. (2005). Buku Ajar Keperawatan Maternitas (Edisi 4). Jakarta: EGC.

Janiwarty B, Pieter HZ. (2012). Pendidikan Psikologi Untuk Bidan: Suatu Teori dan Terapannya. Yogyakarta: Rapha Publishing.

Kartono, K. (1992). Psikologi Wanita: Mengenal Gadis Remaja & Wanita Dewasa. Bandung: Mandar Maju.

Kusmiyati, Yuni. (2011). Perawatan Ibu Hamil (Asuhan Ibu Hamil). Jakarta: EGC.

Mandagi.D. V., Pali. C. & Sinolungun. J.S.V. (2013). Perbedaan tingkat kecemasan pada primigravida dan multigravida di RSIA Kasihibu Manado.(online). Jurnal Ilmu Kesehatan. Tersedia di (https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/ebiomedik/article/view/1617/4982, diakses Juni 2019).

Manuaba, IAC., I Bagus, dan IB Gde. (2010). Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan KB untuk Pendidikan Bidan. Edisi kedua. Jakarta: EGC.

Sadock BJ, Sadock VA, Ruiz P. (2015). Kaplan Sadock’s Synopsis of Psychiatry: Behavioral Sciences/Clinical Psychiatry. Edisi 11. Wolters Kluwer Health. New York-USA.

Wiknjosastro, Hanifa. (2011). Ilmu Bedah Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.

Zamriati, W. (2013). Faktor-faktor Yang Berhubungan dengan Kecemasan Ibu Hamil Menjelang Persalinan Di Poli KIA Puskesmas Tuminting.1(1): 1-7.(online). diunduh di (https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/jkp/article/view/2249, diakses 6 Maret 2019).




DOI: http://dx.doi.org/10.46815/jkanwvol8.v9i2.108

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View All Archives

Publisher
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ngesti Waluyo
Jl. Pahlawan Parakan Temanggung
Telp. (0293) 596374
Faks. (0293) 596111